Tuesday, 16 June 2015

[SyukuranDUATahun] Mari Setor Resensi Terbaikmu! ^.^


Selamat memasuki pertengahan tahun! Pas banget ini tanggalnya di tengah bulan di tengah tahun! Sudah berapa resolusi kalian yang tercapai? Hehe. Nah daripada merenungi resolusi, ikutan kuisku aja, yuk! ;) Jadi di pekan ketiga ini, kuisnya saya tujukan bagi para resensor buku! Oh, yang bukan resensor juga boleh ikut, sih. Tapi yang jelas siap-siap untuk bikin resensi alias ulasan buku dari hasil kerjaanku, yaa!

Sebelum saya kasih tahu syarat-syaratnya, pengumuman dulu buat pemenang kuis pekan lalu. Selamat buat @tasyatasa_ mendapatkan novel Misteri Buku Harian Johanna terbitan GPU dan juga selamat @nurul_rizqa dapat novel Angels of Morning Star Club terbitan Haru!

Oke, ini dia syarat-syarat untuk kuis di pekan ketiga:
  1. Setor resensi terbaikmu untuk salah satu buku yang ada di katalog ini. Yep, jadi satu orang hanya boleh setor satu resensi, ya!
  2. Resensi bisa ditulis di: blog, Goodreads, atau note Facebook (jangan dikunci ya settingan note FB-nya!)
  3. Resensi harus belum pernah disetor ke blog ini sebelumnya, dalam rangka tantangan membaca dan meresensi karya-karya saya.
  4. Link resensi silakan copas ke kolom komentar artikel ini, lalu kalian diwajibkan copas di status Twitter juga dengan format: Ini resensiku untuk [judul buku] by [@mention_nama_penerbit] [copas link resensi] cc @dinoynovita
  5. Kalimat twit tidak harus sama persis seperti di atas, yang penting ada: judul buku, mention penerbit, mention @dinoynovita link artikel resensinya.
  6. Kriteria resensi yang terpilih adalah lengkap berisi ringkasan cerita versimu dan juga ulasan plus-minusnya. Silakan jujur saja sampaikan pendapat kalian, yaa! ^ ^
  7. Periode setor resensi: 16-22 Juni 2015 pkl 23:59 WIB!
  8. Semua boleh ikut selama memiliki alamat pengiriman hadiah di Indonesia.
  9. Peserta wajib follow akun Twitter: @dinoynovita @arleen315 @NettyVirgian
Banyak ya, syaratnya! Hehe, silakan simak baik-baik ya jangan sampai ada salah format sehingga partisipasi kalian tidak dihitung! Nah setelah syarat yang cukup banyak itu, mau tahu dong, hadiahnya??
Saya akan memilih SATU orang pemenang saja yang saya anggap resensinya paling menarik, lalu pemenang tersebut akan mendapatkan dua hadiah buku sebagai berikut:

                          


Dua novel tersebut adalah hasil editan saya. Istimewanya, dua buku yang menjadi hadiah tersebut ditandatangani langsung oleh dua penulisnya, lhoo! :D Makanyaa, segera setor resensi terbaik kalian ya, untuk salah satu hasil kerjaan saya! Saya tunggu, yaaa.... ^,^





7 comments:

  1. Kak, ini bukunya harus karya-karya Kakak ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yumenokaze: iya, dong. bacalah poin 1: Setor resensi terbaikmu untuk salah satu buku yang ada di katalog ini.
      Jadi, yg diresensi adalah buku-buku hasil editan, proofreading, atau tulisanku, yang sudah aku cantumkan di blog ini apa-apa saja judulnya. ^^

      Delete
  2. Ini resensiku untuk A Beautiful Mess karya Rosi L. Simamora :

    http://kendengpanali.blogspot.com/2015/06/resensi-beautiful-mess-by-rosi-l.html?m=0

    ReplyDelete
  3. Ikutan ya kak.. ^^
    Resensiku untuk novel Girls In The Dark karya Akiyoshi Rikako
    http://surgabukuku.blogspot.com/2014/12/review-girls-in-dark_27.html

    ReplyDelete
  4. Kak Dini, ikutan ya. Wish me luck!

    Kismet by Nina Addison
    http://o-rollercoaster.blogspot.com/2015/06/kismet.html

    ReplyDelete
  5. Ikutan di hari terakhir kak :D Semoga diriku beruntung ^^ .

    Bonus Track by Koshigaya Osamu :
    http://fikriah-bookaddict.blogspot.com/2015/06/review-bonus-track-by-koshigaya-osamu.html

    ReplyDelete
  6. ini resensi ku untuk novel Endless Love by Wu Xiao Yue : http://utsukijurnal.blogspot.com/2015/06/review-endless-love-by-wu-xiao-yue.html

    ReplyDelete